Sunday, April 7, 2013

Tips Mengusir Keberadaan lalat

http://www.opoae.com/2013/04/tips-mengusir-keberadaan-lalat.htmlOpoae ~ lalat sangat berbahaya bagi manusia karena ia bisa bertelur di makanan dan minuman yang akan kita konsumsi. Lalat juga membawa bakteri dari satu tempat kotor ke tempat lain sehingga bisa menyebarkan penyakit. Untuk mengusir keberadaan lalat, sudahkan Anda melakukan hal-hal berikut?

1. Menggunakan semprotan insektisida (obat spray pengusir serangga) memang bisa menjadi pilihan. Namun penggunaannya yang terlalu sering justru akan membahayakan pernapasan manusia. Untuk itu jika Anda mengandalkan alat yang satu ini, bijaklah terhadap penggunaannya. Jauhkan dari makanan dan anak kecil jika Anda hendak menyemprotkan pengusir serangga.

2. Pastikan Anda menutup rapat makanan yang hendak akan Anda hidangkan. Memiliki wadah kedap udara bisa menjadi pilihan untuk menyimpan berbagai makanan.

3. Jangan malas untuk membersihkan sisa-sisa makanan yang berceceran di lantai. Meski terlihat sepele, remah-remah makanan yang ditinggalkan justru akan mengundang kehadiran kawanan lalat.

4. Saat memasak ikan maupun daging, dapat di pastikan akan mengundang lalat untuk seketika hinggap. Untuk itu, jangan lupa untuk membersihkan peralatan dapur, berikut membersihkan tempat mencuci bahan makanan.

5. Untuk cara yang alami, Anda juga bisa menaruh beberapa tangkai lavender di sekitar area yang biasanya disambangi lalat. Aroma khas yang ditawarkan bunga yang satu ini seketika membuat lalat menjauh.

6. Terakhir, pastikan juga untuk membersihkan rumah, khususnya lantai sesering mungkin

Baca Juga:  
Sumber: http://newsfocus-demo.blogspot.com/2012/07/cara-lenyapkan-lalat-yang-mengganggu.html?m=1